Penabulu Gelar Diskusi Angkat Isu Lingkungan
SINTANG-Minggu, 27 September 2020 Penabulu Foundation menggelar Diskusi dukungan media dalam penerapan konsepsi pemabangunan daerah yang berkelanjutan, kegiatan yang dilaksanakan Canopy Center Sintang tersebut selain dari pihak Penabulu juga diikuti sejumlah Media yang ada di Kabupaten Sintang.
Adapun hal yang dibahas dalam kegiatan tersebut diantaranya Menilai isu pemeliharaan sumber daya alam dan tanggap bencana daerah terutama diwilayah Timur Kalimantan Barat, ini belum menjadi perhatian serius bagi petarung di Pilkada Tahun 2020.
Dikatakan Ireng Maulana selaku coordinator Koalisi Masyarakat Kalimantan Barat Hijau mengatakan, jadi kita menganggap isu ini menjadi penting untuk dibahas,pasalnya semangkin kedepan isu tersebut yakni isu-isu pengelolaan sumber daya alam yang lestari ini menjadi konsentarsi semua orang dan kita juga melihat trend keakraban masyarakat kita tentang bencana ini sangat dekat dengan Sumber Daya Alam yang eksploitatif, paling tidak peserta Pemilukada Tahun 2020 ini memiliki kesadaran atau konsep atau gagasan supaya pengelolaan sumber daya alam terutama Kabupaten Sintang dan Kabupaten Kapuas Hulu bisa memperhatikan kaidah-kaidah tentah lingkungan,harapnya.
Dikatakannya, dari visi-misi Kandidat sampai saat ini belum ada yang menomor satukan, atau dominan dalam gagasannya guna pengelolaan Sumber Daya Alam yang lestari dan mitigasi terhadap bencana. Hari ini memang mereka hanya janji-janji tradisonal misalnya soal infrastruktur, pendidikan soal kesehatan sehingga isu tentang lingkungan dan sumber daya alam ini hanya menjadi Second Komitmen, bukan menjadi prioritas dari pasangan calon,lugasnya.
Ditambahkannya, Kita belum tau kenapa mereka belum ada yang mengangkat isu tersebut, apakah tidak menguasai materi tentang pengelolaan sumber daya alam atau memang enggan untuk membicarakan isu-isu ini, pasalnya mungkin takut kehilangan basis-basis suara,ujarnya.
Kita berharap setelah diskusi besar ini, kita berharap bisa ditangkap oleh Pasangan Calon, dan kita ingin mendengar keseriusan mereka membahas isu ini, dan kita berharap Pasangan Calon bisa berama kita bahas hal ini, dan kita bisa siapkan semacam diskusi publik yang akan membahas bagaimana persepsi mereka dalam mengelola sumber daya alam dan mitigasi bencana kedepan, supaya masyarakat bisa melihat, mendengar serta bisa menilai pasangan calon mana yang memiliki gagasan yang solid soal pengelolaan sumber daya alam yang lestari dan mitigasi Hujan,bebernya.(Ms7)
Sumber : https://www.wartajurnalis.com/penabulu-gelar-diskusi-angkat-isu-lingkungan/