Asean CSR Network (ACN)

SGD 10,000

Januari 2016 – Maret 2017

Uraian

Pada program ini, Penabulu akan mengembangkan konsensus tentang rencana aksi korporasi bersama Indonesia 2020 tentang langkah-langkah kolektif yang harus diambil untuk mencapai visi pembangunan berkelanjutan Indonesia 2050 dan mengkomunikasikan visi, peta jalan dan rencana aksi korporasi kepada pemerintah dan stakeholder kunci lainnya serta masyarakat umum.

Adapun kegiatan pada program ini adalah sebagai berikut:

  1. Menyelenggarakan serial FGD dan workshop penyusunan “Indonesia Corporate Action Plan 2020” berbasis dokumen “Indonesia Corporate Vision and Pathways 2050”.
  2. Menyelenggarakan workshop multipihak untuk menyampaikan dan mendapatkan masukan bagi “Indonesia Corporate Action Plan 2020” dan “Indonesia Action Plan 2020”.
  3. Membangun sebuah website dan media social pendukung bagi diseminasi informasi “Indonesia Corporate Action Plan 2020”.

Pendukung Program

Program ini didukung oleh Asean CSR Network (ACN), dengan total dukungan dana sebesar SGD 10,000.